Monday, April 14, 2008

Ruangan Yang Dibutuhkan

Untuk menentukan jumlah ruang yang Anda butuhkan, buatlah daftar peralatan dan perlengkapan meubel yang Anda perlukan untuk pekerjaan Anda. Pertanyaan-pertanyaan di bawah ini akan membantu:
  1. Peralatan apa saja yang Anda perlukan (misalnya meja tulis, filing kabinet, kursi, meja tamu, dan lain-lain)?
  2. Apakah Anda memerlukan peralatan khusus?
  3. Jasa apa saja yang Anda butuhkan (listrik, telephone, air )?

Kuesioner ini akan menyoroti jumlah ruang yang dibutuhkan. Dua meja tulis, bak cuci piring / wastafel dengan kran air, dan empat filing kabinet tentu akan membutuhkan banyak ruang ketimbang sebuah meja tamu dan kursi. Walaupun demikian, cara yang baik adalah dengan melihat kebutuhan utama untuk ruangan kemudian lipat gandakan. Anda akan terkejut mengetahui betapa cepatnya Anda menghlimpun peralatan. Jadi, lebih baik menyediakan ruang terlebih dahulu daripada nantinya menjadi terlalu sempit dan menyulitkan Anda bekerja.

Apapun jenis usaha yang akan Anda jalankan, Anda harus menyediakan tempat untuk barang-barang berikut :
  • meja
  • kursi
  • filing kabinet berlaci empat
  • lemari buku
  • lemari besar




No comments: